Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia mengadakan Pelatihan Pembuatan webside Sekolah yang diprakarsai Badan peneliatian dan pengembangan kemdikbud. Pendaftar bisa merupakan guru atau tenaga administrator sekolah yang akan dibuatkan websitenya. Calon peserta bisa mendaftar di website resmi Balitbang Kemdikbud dengan alamat bagren.litbang@kemdikbud.go.id ataulitbang.cmsonline@gmail.com . Mekanisme pelatihan ini bersifat daring, dan Materi pelatihan akan disampaikan pada setiap sesi yang jadwalnya akan diinformasikan melalui email peserta. Materi berbentuk modul tutorial berupa teks dan video pembelajaran.
mulai tahun 2013 Pelatihan Pembuatan Web Sekolah (PPWS) dilakukan dengan model daring atau online. Penggunaan model daring ini diharapkan dapat menggapai seluruh sekolah dalam waktu yang tidak terlalu lama. Pelatihan secara daring diharapkan dapat memenuhi azas efisiensi, efektivitas, akuntabilitas, sekaligus memenuhi unsur keadilan. Motto yang mengilhami PPWS adalah “Mudahkanlah, Jangan Dipersulit!” dan “Membuat Website Sekolah? MUDAH!”.
Pelatihan Pembuatan Web Sekolah (PPWS) yang diselenggarakan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kemdikbud sudah memasuki angkatan ke-6 pada Mei 2014 ini. Sampai batas akhir pendaftaran calon peserta PPWS angkatan ke-6, sebanyak 77 orang telah terdaftar sebagai calon peserta karena telah memenuhi persyaratan. PPWS angkatan ke-6 berlangsung pada 21-27 Mei 2014.
Untuk PPWS angkatan ke-6, sejak tanggal 19 Mei 2014 username dan password secara bertahap telah dikirimkan kepada seluruh calon peserta pelatihan yang dinyatakan lolos seleksi administrasi. Username dan password ini merupakan sarana bagi seluruh peserta untuk dapat mengikuti pelatihan secara daring. Kemudian pada Rabu (21/05/2014) sekitar pukul 07.00 WIB Balitbang Kemdikbud telah mengunggah video pelatihan yang dapat dilihat peserta dengan menggunakan username dan password yang telah diberikan.
PPWS tahun 2014 akan berlangsung hingga angkatan ke-13 pada Desember 2014. Untuk pendaftaran dan informasi lebih lanjut mengenai Pelatihan Pembuatan Web Sekolah (PPWS) Balitbang Kemdikbud, dapat dilihat di laman litbang.kemdikbud.go.id.
Pelatihan ini diadakan diharapkan agar kedepannya sekolah-sekolah bisa memiliki wedside sekolah, agar dalam setiap kegiatan sekolah dapat diakses diwebside sekolah. semoga pelatihan ini dapat terus dikembangkan sampai ke sekolah di daerah-daerah, selain penambahan pengetahuan tentang dunia internet juga segabai sarana untuk mempermudah dalam setiap hubungan antara daerah dan pusat.
No comments:
Post a Comment